DIY : Bunny Wrapping

Kayaknya pernak-pernik paskah ini belum lengkap rasanya kalau cuman telur. Kalau tadi ada tutorial bikin totebag bergambar telur, ditutorial ini kita akan bikin bunny wrapping. Yap, kelinci-kelincian lucu ini gampang dan simple banget loh bikinnya. Yuk langsung dicoba aja.

Alat dan bahan yang dibutuhkan:
– lem kertas
– double tape
– pom-pom kecil
– gunting
– cutter
– spidol hitam
– pensil
– kertas cokelat
– tali rami


Pertama-tama tempel double tape di salah satu sisi kertas. Tempelnya dari ujung ke ujung sisi tersebut yaa.

Setelah itu, rekatkan sisi satu lagi ke sisi yang udah ditempel double tape barusan.

Kalau udah, ambil bagian bawahnya sedikit dan lipat

Dibagian lipatan bawah, lipat kedua sisi lainnya masuk

Kemudian lipat masuk lagi bagian tengahnya

Setelah itu, lipat kedua sisi sampingnya

Beri double tape disisi bawah yang telah dilipat tadi

Tempel sisi yang telah diberi double tape

Gambar mata, kumis, dan mulut kelinci

Lalu beri lem pada pom-pom

Tempelkan pom-pom sebagai hidung kelinci

Potong membentuk segitiga pada bagian atas untuk membuat kuping kelinci

Step terakhir, ikat dengan tali

Voila! Jadi deh bunny lucu yang bisa jadi pajangan di rumah.

Tutorial : Sheiren Sengkey & Monica Chairul
Photos : Rangga Kusuma

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *